Pages

Friday, August 31, 2018

Tasya Kamila Klaim Jago Urus Bayi, Asal Jangan Disuruh Ganti Popok

TRIBUNNEWS.COM - Tasya Kamila dari dulu suka anak-anak. Ia senang bisa mengurus mereka meski bukan sebagai ibu kandung.

"Jadi sepupu aku tuh sering aku ajak main, yang bayi-bayi aku suka aku urusin," kata Tasya Kamila saat ditemui di kawasan Jalan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu.

Bahkan, Tasya Kamila sering menjaga keponakan, anak kakaknya.

"Kalau bagi kakakku, aku baby sitter gratis, jadi ya aku suka dititip-titipin keponakan aku," lanjutnya.

Meski telah diakui keluarga sangat ahli mengurus anak kecil, tapi Tasya Kamila tidak bisa memprediksi bagaimana kelak menjadi seorang ibu yang mengurus anak.

"Enggak tahu sih kalau aku punya anak nanti gimana, yang jelas kalau jadi baby sitter, semua tante aku sudah akui aku baby sitter terbaik," katanya.

Apa saja keahliannya mengurus anak?

"Kalau suapin telaten banget, mandiin bisa, ngajarin, ajak nyanyi bisa," bebernya.

Hanya satu hal yang ia ogah dalam mengurus bayi.

"Bersihin popok aku paling malas, aku langsung kasihin ke baby sitter aslinya," tandasnya.(*)

Let's block ads! (Why?)

Kalo berita nya tidak lengkap buka link di samping buat lihat berita lengkap nya http://www.tribunnews.com/seleb/2018/08/31/tasya-kamila-klaim-jago-urus-bayi-asal-jangan-disuruh-ganti-popok

Tampil di Penutupan Asian Games 2018, Afgan Latihan Ekstra Ketat

Tampil di Penutupan Asian Games 2018, Afgan Latihan Ekstra Ketat

Tribunnews.com/Achmad Rafiq

Penyanyi solois, Afgan Syahreza ketika ditemui di peluncuran trailer dan poster 'Pinky Promise' di XXI Plaza Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (19/8/2016). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nurul Hanna

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Afgan Syahreza jadi satu di antara penampil pada acara penutupan Asian Games 2018, (2/8/20180. Supaya lancar, ia menjalani latihan cukup ketat. 

“Ya ini saya latihan lagi, kemarin sudah latihan. Latihannya cukup ketat, maksudnya ini pengerjaannya serius banget,” kata Afgan ditemui di kawasan Sarinah, Jakarta Pusat, Jumat (31/8/2018).

Afgan bersyukur menjadi bagian dalam pagelaran ini. Rencananya ia akan memberikan kejutan saat tampil nanti. 

“Saya enggak bawakan lagu daerah, enggak lagu sendiri juga. Pokoknya lihat saja nanti. Surprise. Pokoknya saya tampil di bagian finalnya,” katanya. 

Pelantun lagu ‘Jodoh Pasti Bertemu’ ini membocorkan, nantinya ia akan berkolaborasi dengan penyanyi lain. Namun ia enggan menyebut nama penyanyi tersebut. 

Menjadi bagian dalam gelaran bersejarah, membuat Afgan merasa bangga. 

“Perasaan saya senang banget, karena ini kan event bersejarah kan, jadi kapan lahi, dan belum tentu kita bisa atau saya masih nyanyi. Jadi saya sangat bangga sebagai warga Indonesia,” katanya.(*)

Let's block ads! (Why?)

Kalo berita nya tidak lengkap buka link di samping buat lihat berita lengkap nya http://www.tribunnews.com/pestaasia/2018/08/31/tampil-di-penutupan-asian-games-2018-afgan-latihan-ekstra-ketat

Titik Soeharto Unggah Foto Perjuangan Atlet Kembar Lena Leni saat Masih Jadi Pemulung, Ini Potretnya

TRIBUNNEWS.COM - Cerita soal atlet kembar sepak takraw di Asian Games 2018, Lena dan Leni sempat mencuri perhatian netizen beberapa waktu yang lalu.

Siapa sangka, sebelum menjadi atlet, dua gadis yang diunggulkan dalam cabang olahraga Sepak Takraw ini sempat menjalani kerasnya hidup agar bisa terus bertahan.

Lena dan Leni lahir dari keluarga sederhana.

Alasan mereka menjadi atlet pun mungkin terkesan sederhana.

Yaitu demi bisa terus bersekolah.

Bak kisah di film, dua anak kembar asal Indramayu, Jawa Barat ini sempat menjadi buruh cuci dan pemulung demi bisa membeli sepatu bekas untuk latihan.

Setiap paginya, Lena dan Leni akan mengais barang rongsokan di pinggir sungai untuk kemudian dijual pada pengepul.

Perjuangan gadis kembar ini rupanya menyentuh hati Titik Soeharto.

Melalui akun Instagramnya @titiksoeharto, Titik mengunggah cerita perjuangan mereka.

Titik juga mengunggah potret keduanya ketika masih menjadi pemulung.

Halaman Selengkapnya >

Let's block ads! (Why?)

Kalo berita nya tidak lengkap buka link di samping buat lihat berita lengkap nya http://www.tribunnews.com/pestaasia/2018/08/31/titik-soeharto-unggah-foto-perjuangan-atlet-kembar-lena-leni-saat-masih-jadi-pemulung-ini-potretnya

IHSG Kembali Bersandar di Zona Merah

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Laju Indeks Harga Saham Gabungan pada penutupan perdagangan akhir pekan ini, Jumat (31/8/2018) ditutup melemah 0,50 poin atau 0,008 persen ke posisi 6.018,46 poin.

Sebelumnya, pada pembukaan perdagangan, IHSG dibuka terkoreksi pada posisi 5.984,96 poin.

Hari ini, IHSG mencatatkan nilai transaksi Rp 8,74 triliun dari 8,28 miliar unit saham yang diperdagangkan dengan frekuensi sebanyak 300,755 kali. Pelaku pasar asing mencatatkan aksil jual bersih sebesar Rp 434,79 miliar di pasar reguler.

Sore ini terpantau sebanyak 146 saham menguat, 228 saham melemah dan 124 saham bergerak mendatar.

Analis Senior CSA Research Institue Reza Priyambada menilai, maraknya aksi ambil untung pelaku pasar menahan penguatan laju IHSG pada perdagangan akhir pekan ini.

“Meski pergerakan IHSG diikuti dengan masih adanya sejumlah berita positif emiten dan berbalik meningkatnya aksi beli investor asing namun, tidak cukup kuat mengangkat IHSG,” kata Reza.

Pelaku pasar, imbuh Reza, cenderung bereaksi negatif terhadap imbas melemahnya sejumlah bursa saham Asia dan kembali terdepresiasinya laju Rupiah.

Diketahui, pada Jumat (31/8/2018), Rupiah ditutup melemah ke posisi Rp 14.710 per dolar AS. Dengan demikian, depresiasi kurs Rupiah sejak awal tahun menjadi sebesar 8,52 persen.

Let's block ads! (Why?)

Kalo berita nya tidak lengkap buka link di samping buat lihat berita lengkap nya http://www.tribunnews.com/bisnis/2018/08/31/ihsg-kembali-bersandar-di-zona-merah

Irwan Mussry Berikan Hadiah Jam Tangan Senilai Rp 81 Juta Rupiah untuk Atlet Bulutangkis Indonesia

TRIBUNWOW.COM - Pengusaha Irwan Danny Mussry memberikan hadiah kepada para atlet bulutangkis Indonesia yang berhasil meraih medali di ajang Asian Games 2018.

Hal itu diketahui dalam unggahan akun Instagramnya, @irwanmussry, Jumat (31/8/2018).

Baca: Rayakan Ulang Tahun Istrinya, Arie Untung Justru Dapat Hadiah hingga Tak Ada Acara Tiup Lilin

Pria yang dikabarkan tengah menjalin hubungan dengan musisi cantik Maia Estianty ini mengunggah foto dirinya dengan para atlet bulutangkis Indonesia.

Mereka diantaranya adalah Anthony Ginting, Jonatan Christie, Kevin Sanjaya, Fajar Alfian, dan Muhammad Rian.

BACA SELENGKAPNYA>>>

Penulis: Hestin Nurindah Lestari

Editor: Lailatun Niqmah

Let's block ads! (Why?)

Kalo berita nya tidak lengkap buka link di samping buat lihat berita lengkap nya http://www.tribunnews.com/pestaasia/2018/08/31/irwan-mussry-berikan-hadiah-jam-tangan-senilai-rp-81-juta-rupiah-untuk-atlet-bulutangkis-indonesia

Thursday, August 30, 2018

Produk Asuransi MNC Pro Mantap Diluncurkan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – PT MNC Life Assurance (MNC Life) meluncurkan produk asuransi jiwa berbasis digital insurance yaitu asuransi MNC Pro Mantap.

Produk asuransi MNC Pro Mantap khusus dirancang untuk pembelian secara online melalui portal e-commerce MNC Life.

Baca: Bantuan Kemanusiaan BRI Life bagi Korban Gempa di Lombok

Direktur MNC Life Lilis Samsudin mengatakan, MNC Pro Mantap memiliki banyak manfaat khususnya untuk kaum milenial yang ingin serba cepat dan praktis.

Selain tersedia pembayaran premi bulanan dengan premi yang sangat terjangkau yakni Rp300 ribu per bulan, proses pembeliannya pun cepat, tidak sampai 10 menit dan bisa diakses dimanapun dan kapanpun.

Terlebih, nasabah juga bisa memperoleh e-policy pada hari yang sama setelah proses pembayaran.

"Keunggulannya produk ini sangat terjangkau, diantaranya premi sebesar Rp300 ribu per bulan, nilai pertanggungan asuransi hingga Rp1 miliar. Selain itu, bayar premi cukup 5 tahun tetapi dapat proteksi selama 10 tahun dan jika selama 10 tahun itu tidak ada klaim, maka premi bisa balik 100%," ujar Lilis dalam keterangan yang diterima.

Menurutnya, pembelian melalui online ini sangat menjanjinkan proses pembelian asuransi jiwa secara instant dan praktis. Dia pun optimistis, pembelian asuransi dari online dapat meningkat signifikan di tahun-tahun mendatang.

Direktur MNC Life Aldi Rinaldi menambahkan, pembelian asuransi jiwa melalui online bukan kali pertamanya bagi MNC Life. Di awal tahun 2018, MNC Life sempat meluncurkan mobile application Siagaku.

Siagaku sendiri adalah aplikasi mobile yang memberikan kemudahan bagi masyarakat untuk membeli asuransi jiwa secara online melalui perangkat gawai telepon selular.

Selain jalur e-commerce, MNC Life juga mengandalkan beberapa jalur untuk memasarkan produk produk asuransi jiwa unggulan, seperti website referal, mobile application, alternate retail, bancassurance dan agency.

Tidak hanya berfokus pada produk dan jalur pemasarannya saja, MNC Life juga menggandeng DOKU, penyedia layanan pembayaran elektronik pertama di Indonesia untuk mempermudah pembayaran premi asuransi secara non-tunai.

Let's block ads! (Why?)

Kalo berita nya tidak lengkap buka link di samping buat lihat berita lengkap nya http://www.tribunnews.com/bisnis/2018/08/30/produk-asuransi-mnc-pro-mantap-diluncurkan

BTS Berhasil Sabet 3 Penghargaan Sekaligus di Soribada Awards 2018

TRIBUNNEWS.COM - Hari ini, Kamis (30/8/2018), BTS mulai melakukan promosi lagu baru mereka, IDOL dan I'm Fine, di acara musik Korea Selatan.

RM dan kawan-kawan dikabarkan akan mempromosikan lagu baru mereka selama seminggu sebelum akhirnya bertolak melanjutkan tur dunia ke Amerika Serikat.

Tak hanya melakukan promosi, BTS juga menghadiri ajang Soribada Awards 2018 di hari ini, setelah tampil di MCountdown.

Ajang penghargaan yang digelar di Olympic Gymnastics Arena ini dipandu oleh Han Seok Jun dan Son Dam Bi.

Lewat acara penghargaan pertama yang dihadiri setelah comeback, BTS membawa kabar gembira untuk ARMY.

BTS berhasil membawa pulang 3 penghargaan sekaligus di Soribada Awards 2018 hari ini, Kamis (30/8/2018).
BTS berhasil membawa pulang 3 penghargaan sekaligus di Soribada Awards 2018 hari ini, Kamis (30/8/2018). (YouTube/Bangtan Shidae)

BTS berhasil menyabet tiga penghargaan sekaligus lewat Soribada Awards 2018.

Yang pertama adalah Bonsang (penghargaan utama).

Sementara penghargaan kedua yang diraih BTS adalah dari kategori World Social Artist.

Untuk yang terakhir, penghargaan ini diberikan sebagai apresiasi setinggi-tingginya untuk musisi Korea Selatan, yaitu Daesang (grand prize).

BTS berhasil mendapatkan Daesang atas kerja keras mereka selama satu tahun ini.

Let's block ads! (Why?)

Kalo berita nya tidak lengkap buka link di samping buat lihat berita lengkap nya http://www.tribunnews.com/section/2018/08/30/bts-berhasil-sabet-3-penghargaan-sekaligus-di-soribada-awards-2018

Wapres Jusuf Kalla Kunjungi Zona Atung GBK, Ibu-Ibu Heboh Minta Swafoto

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Wakil Presiden Republik Indonesia, Jusuf Kalla sore ini, Kamis (30/8/2018) terlihat mengunjungi Zona Atung yang terdapat di area Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.

Zona Atung adalah area yang disediakan panitia penyelenggara Asian Games sebagai tempat pusat kuliner dan hiburan bagi para pengunjung.

Tak hanya Zona Atung, di area GBK juga terdapat dua zona lainnya yakni Bhin-Bhin dan Kaka.

Dalam kegiatan tersebut, Wapres Jusuf Kalla meninjau langsung booth-booth makanan yang berjejer rapi.

Sesekali orang nomor dua di Indonesia itu pun terlihat mengajak komunikasi pengunjung dan penjaga booth.

Kehadiran Wapres Jusuf Kalla ternyata dimanfaatkan para pengunjung yang hadir, begitu pun dengan sosok ibu-ibu yang terlihat histeris atas kedatangan Wapres Jusuf Kalla.

“Itu JK ya, nak tunggu sebentar ya. Mamah mau foto dulu,” ujar seorang Ibu-ibu kepada anaknya.

Karena penjagaan yang begitu ketat, mereka pun hanya bisa mengambil gambar dari jarak kurang lebih dua meter.

Seakan menular, tingkah laku itu pun diikuti oleh para pengunjung yang didominasi kaum hawa, ibu-ibu.

Bahkan, tak sedikit dari mereka terus berusaha untuk mengambil gambar dari dekat meskipun diadang oleh penjaga.

Namun, beberapa Ibu-Ibu lainnya punya cara lain untuk mendokumentasikan Wapres Jusuf Kalla. Sambil menyalakan kamera depan, ia pun menunggu momen Jusuf Kalla lewat di belakangnya.

Ketika lewat di belakangnya, kemudian mereka berswafoto meskipun banyak orang yang masuk dalam frame-nya.

“Asyik dapat juga,” celetuk seorang Ibu Muda yang tampak menggemari Jusuf Kalla.

Setelah berkunjung di Zona Atung, Wapres Jusuf Kalla pun bergegas ke mobilnya. Dalam kesempatan itu, Jusuf Kalla terlihat terus meladeni wawancara eksklusif dari dua media televisi hingga akhirnya meninggalkan GBK.

Let's block ads! (Why?)

Kalo berita nya tidak lengkap buka link di samping buat lihat berita lengkap nya http://www.tribunnews.com/pestaasia/2018/08/30/wapres-jusuf-kalla-kunjungi-zona-atung-gbk-ibu-ibu-heboh-minta-swafoto

Update Perolehan Medali Asian Games 2018 Terbaru - Tambah 2 Perunggu, Indonesia Amankan Peringkat 4

TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini update terbaru perolehan medali Asian Games 2018, Indonesia kokoh di peringkat 4.

Indonesia kembali menambah medali Asian Games 2018 pada Kamis (30/8/2018).

Ada 2 medali perunggu yang bertambah untuk Indonesia hingga Kamis 30 Agustus 2018 pukul 17.00 WIB.

Baca: Faldy Albar Meninggal - Ini 5 Fakta Terkait Kematiannya dari Penyakit Hingga Penyesalan Nafa Urbach

Dua medali perunggu itu didapatkan dari cabang olah raga Kurash dan Kano.

Dengan demikian, Indonesia meraih 30 emas. 22 perak dan 37 perunggu.

Total seluruh medali yang diperoleh kontingen Indonesia di Asian Games 2018 sebanyak 89.

Simak halaman selanjutnya--------->>>

Let's block ads! (Why?)

Kalo berita nya tidak lengkap buka link di samping buat lihat berita lengkap nya http://www.tribunnews.com/pestaasia/2018/08/30/update-perolehan-medali-asian-games-2018-terbaru-tambah-2-perunggu-indonesia-amankan-peringkat-4

Jose Mourinho Menghitung Hari di Old Trafford

TRIBUNNEWS.COM - Isu panas berembus dari kompleks latihan Manchester United di Carrington.

Pelatih Jose Mourinho kabarnya bakal dipecat jika Manchester United kalah lagi dari Burnley di pekan keempat Liga Primer Inggris akhir pekan ini.

Isu ini sudah menyebar di kalangan para pemain serta para staf.

Dan, dikutip dari Daily Mail, mereka juga mengamini kemungkinan kebenaran isu tersebut.

Bos Manchester United, Ed Woodward kabarnya mulai serius menggarap kemungkinan mendepak Jose Mourinho setelah United kalah berturut-turut dari Brighton 2-3 dan Tottenham Hotspur 0-3 yang menjadi start terburuk dalam 26 tahun terakhir.

Tiga laga di awal musim, Manchester United baru mengumpulkan tiga poin yang membuat posisi mereka berada di peringkat 10 klasemen sementara.

Masih dikutip dari Daily Mail, disebutkan saat ini ada atmosfer yang mirip dengan hari-hari terakhir Louis van Gaal di Carrington pada 2016 lalu, sebelum ia dipecat dan digantikan oleh Jose Mourinho.

Dan sekarang, katanya, para pemain mulai membicarakan kemungkinan Zinedine Zidane menjadi pengganti Jose Mourinho.

Sejauh yang diperlihatkan ke publik, pihak manajemen Manchester United terkesan masih mendukung Jose Mourinho yang digaji 15 juta pound (Rp 282 miliar) per tahun ini.

"Kami telah melihat hal seperti ini sebelumnya. Klub pasti bilang akan mendukung Jose, tapi kita semua melihat apa yang dialami Louis van Gaal dulu. Para pemain sudah bicara tentang Zidane sekarang," ujar seorang sumber dikutip dari Daily Mail.

Let's block ads! (Why?)

Kalo berita nya tidak lengkap buka link di samping buat lihat berita lengkap nya http://www.tribunnews.com/superskor/2018/08/30/jose-mourinho-menghitung-hari-di-old-trafford

Spaso Berharap Dipanggil Timnas Lagi

Spaso Berharap Dipanggil Timnas Lagi

MUHAMMAD BAGAS/BOLASPORT.COM

Ekspresi penyerang timnas U-23 Indonesia, Ilija Spasojevic, saat gagal memanfaatkan peluang pada laga PSSI Anniversary Cup 2018 kontra timnas u-23 Korea Utara di Stadion Pakansari, Bogor, pada 30 April 2018. 

TRIBUNNEWS.COM - Bomber naturalisasi Bali United, Ilija Spasojevic, masih memiliki harapan untuk kembali memperkuat timnas Indonesia. 

Hal ini diungkapkan Ilija Spasojevic setelah mendengar keputusan bahwa PSSI akan mempertahankan Luis Milla sebagai pelatih timnas Indonesia.

Pemain berusia 30 tahun ini mengaku bermimpi untuk tampil bersama skuat Garuda di ajang Piala AFF 2018 yang bakal dihelat pada 8 November hingga 15 Desember 2018.

Pasalnya, bagi Spaso, menggunakan jersey timnas Indonesiamerupakan sebuah kebanggaan.

Ia berharap bisa menjadi bagian dari skuat timnas Indonesia di ajang Piala AFF 2018.

BACA SELENGKAPNYA DI SINI

Let's block ads! (Why?)

Kalo berita nya tidak lengkap buka link di samping buat lihat berita lengkap nya http://www.tribunnews.com/superskor/2018/08/30/spaso-berharap-dipanggil-timnas-lagi

Usai Ditetapkan Berstatus Tersangka, Sam Aliano Ajak Nikita Mirzani Berdamai

TRIBUNNEWS.COM - Persoalan yang dihadapi Nikita Mirzani dan Sam Aliano belum juga memperlihatkan tanda-tanda akan berdamai.

Sam Aliano saat ini masih ditetapkan sebagai tersangka atas tuduhan pencemaran nama baik aktris Nikita Mirzani.

Sebelumnya, Nikita Mirzani tak terima atas tindakan Sam Aliano yang melaporakan akun Twitter yang mengatasnamakan dirinya.

Sam menuding Nikita telah memposting sebuah cuitan penghinaan terhadap mantan Panglima TNI Gatot Nurmantyo.

Saat ditemui Grid.ID di kawasan Tendean, Mampang, Jakarta Selatan, Kamis (30/8/2018), Sam yang saat itu baru saja bertemu dengan Nikita membagikan hasil pertemuannya dengan Nikita.

Baca Selengkapnya

Let's block ads! (Why?)

Kalo berita nya tidak lengkap buka link di samping buat lihat berita lengkap nya http://www.tribunnews.com/seleb/2018/08/30/usai-ditetapkan-berstatus-tersangka-sam-aliano-ajak-nikita-mirzani-berdamai

Indonesia Borong Medali Emas dari Pencak Silat, Iran Protes Kenaikan Peringkat Indonesia

TRIBUNNEWS.COM - Iran memprotes peringkat Indonesia yang naik secara drastis karena medali emas yang diperoleh dari cabang olahraga Pencak Silat.

Dilansir dari situs en.mehrnews.com, Kepala Komite Olimpiade Nasional Iran atau Iran's National Olympic Committee (NOC), Reza Salehi Amiri mengatakan olahraga pencak silat tidak dikenal di seluruh dunia dan hanya dipraktikkan beberapa negara saja.

Ia menyatakan bahwa medali yang didapat Indonesia dari pencak silat semata-mata hanya hadiah dari Dewan Olimpiade Asia atau Olympics Council of Asia (OCA).

Iran pun secara resmi akan memprotes medali ini ke OCA.

BACA SELENGKAPNYA >>>

Editor: Fachri Sakti Nugroho

Let's block ads! (Why?)

Kalo berita nya tidak lengkap buka link di samping buat lihat berita lengkap nya http://www.tribunnews.com/pestaasia/2018/08/30/indonesia-borong-medali-emas-dari-pencak-silat-iran-protes-kenaikan-peringkat-indonesia

Wednesday, August 29, 2018

Pengusaha Tenda Ini Meninggal Saat Memenuhi Panggilan Polisi, Begini Ceritanya

TRIBUNNEWS.COM, TANJUNGPINANG - Muhammad Rasyid (53), pengusaha tenda di Tanjungpinang, Rabu (29/8/2018) mendadak meninggal.

Kematiannya memantik tanda tanya dari pihak kerabat dan keluarga sebab meninggalnya secara tidak wajar.

Arda, putra ke dua Rasyid mengatakan beberapa anggota polisi sudah berkumpul di rumah mereka, jalan Melur depan CK Hotel.

Para anggota polisi sempat menggeledah rumah mereka namun tidak menemukan apa-apa yang mencurigakan.

Namun, Rasyid dan beberapa karyawannya diminta ke kantor Polres Tanjungpinang untuk dimintai keterangan lebih lanjut.

"Saya ikut ke sana pada Selasa (28/8/2018) sekitar pukul 17.30 WIB. Kami juga dimintai keterangan sore itu," ungkap Arda kepada TRIBUNBATAM.id, Rabu siang.

Baca: Polres Tanjungpinang Amankan Bus yang Tabrak Remaja hingga Tewas

Arda sendiri sempat kembali ke rumah setelah pemeriksaan.

Dia datang lagi ke kantor Polres Tanjungpinang untuk mengantar makanan buat ayahnya sekitar pukul 23.00 WIB.

Keduanya masih makan bersama-sama di ruang tunggu.

Namun, ayahnya disuruh oleh anggota polisi untuk makan di dalam ruangan.

Saat itu, kondisi Rasyid baik-baik saja.

"Nah, pada Rabu (29/8) pukul 01.00 WIB, saya pulang. Saya sempat tanya bapak dan dia bilang baik-baik saja," cerita Arda.

Namun, pihak keluarga mendadak kaget ketika mendapat telepon dari RSUP Kepri.

Melalui telepon itu, pihak rumah sakit menyatakan Rasyid sudah meninggal dan meminta keluarga untuk menjemput jenazahnya.

"Kami tidak percaya. Ini aneh saja. Kami penasaran akan kondisi bapak kami," ungkap Arda. 

Let's block ads! (Why?)

Kalo berita nya tidak lengkap buka link di samping buat lihat berita lengkap nya http://www.tribunnews.com/regional/2018/08/29/pengusaha-tenda-ini-meninggal-saat-memenuhi-panggilan-polisi-begini-ceritanya

Gerindra: Pesannya Agar Jokowi dan Prabowo Bertarung Sehat untuk Kejayaan Bangsa dan Negara

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Srihandriatmo Malau

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pesan penting ada di balik aksi pesilat pria Indonesia Yudani Kusumah Hanifan mengajak Presiden Jokowi dan Prabowo berangkulan usai mengalahkan pesilat Vietnam Nguyen Thai Linh, Rabu (29/8/2018).

Melalui caranya tersebut menurut Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad, peraih emas ke-29 untuk Indonesia itu ingin berpesan agar Jokowi dan Prabowo berjiwa ksatria dalam bertarung di Pilpres 2019.

Baca: Hanifan Yudani Kusumah, Sosok Pesilat Indonesia yang Peluk Jokowi dan Prabowo

Karena Jokowi dan Prabowo merupakan dua tokoh yang mendaftarkan diri menjadi bakal calon presiden 2019 ke Komisi Pemilihan Umum (KPU).

"Ingin menunjukan atau mengajak dua tokoh besar bangsa Indonesia untuk berjiwalah ksatria, menunjung sportivitas," ujar anggota DPR RI ini kepada Tribunnews.com melalui sambungan telepon, Rabu (29/8/2018).

Harapan untuk bertarung sehat, ksatria dan memenangkan pertarungan politik untuk kejayaan bangsa dan negara menjadi spirit Jokowi dan Prabowo, menurut ketua MKD DPR RI ini terselip di balik aksi pesilat Indonesia tersebut.

"Dia mengajak 'mari sama-sama kalau lu mau bertarung berdua secara sehat, jiwa ksatria dan yang paling penting seperti sekarang memenangkan emas untuk kejayaan bangsa dan negara'," jelasnya.

Momen unik terjadi saat pesilat pria Indonesia Yudani Kusumah Hanifan mengajak Presiden Joko Widodo dan Prabowo Subianto berangkulan usai mengalahkan pesilat Vietnam Nguyen Thai Linh.

Melalui pertarungan ketat dan panas, pesilat yang akrab disapa Hanif itu berhasil mengalahkan pesaingnya itu.

Usai dinyatakan menang Hanif langsung meminta bendera merah putih Indonesia untuk dijadikan jubah.

Let's block ads! (Why?)

Kalo berita nya tidak lengkap buka link di samping buat lihat berita lengkap nya http://www.tribunnews.com/nasional/2018/08/29/gerindra-pesannya-agar-jokowi-dan-prabowo-bertarung-sehat-untuk-kejayaan-bangsa-dan-negara

Sekda Subang Akui Terima Uang Setiap Paraf Perizinan Lokasi Pendirian Pabrik

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Mega Nugraha Sukarna

TRIBUNNEWS.COM,  BANDUNG - Sekretaris Daerah Pemkab Subang, Abdurahman, Asda II Pemkab Subang Komir Bastaman dan mantan Kepala Badan Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Atap (BPMPTSP) Subang Elita Budiarti serta Nia Kurnia, dihadirkan di persidangan kasus suap Bupati Subang Imas Aryumningsih, dengan terdakwa Asep Santika selaku Kepala Bidang Perizinan BPMPTSP Subang di Pengadilan Tipikor pada Pengadilan Negeri Bandung, Rabu (29/8).

Abdurahman mengakui menerima uang setiap memberikan paraf terkait rekomendasi izin lokasi pendirian pabrik di Kabupaten Subang.

Imas dituntut jaksa dengan pidana penjara 8 tahun pada sidang dua pekan sebelumnya.

"Variasi, kadang sejuta, lima ratus ribu atau dua juta rupiah. Paling besar tiga juta rupiah," katanya.

Saat disinggung JPU KPK Yadyn soal uang tersebut bersumber dari pengusaha, awalnya Abdurahman membantahnya.

Baca: Dituntut 8 Tahun Penjara, Mantan Bupati Subang Bantah Terima Suap Rp 410 Juta Lebih

Menurutnya uang tersebut dari APBD untuk honor dirinya dari DPMPTSP.

"Bukan. Dari keterangan sekpri saya itu uang honor," ujarnya.

Namun, JPU KPK pun memperlihatkan berkas berita acara pemeriksaan (BAP) di depan majelis. \

Akhirnya Abdurahman pun mengakui jika uang tersebut merupakan uang 'paraf' setiap kali dirinya menandatangani izin lokasi.

Komir Bastaman saat kasus itu terjadi menjabat Kepala Dinas PUPR Subang dan masuk dalam tim teknis perumus izin prinsip. Ia pun mengaku menerima uang paraf.

"Sekali rapat tiga sampai lima juta rupiah," katanya.

Dalam sidang itu, anak Imas Aryumningsih dr Arya Natasusanda tidak hadir dengan alasan sakit

Let's block ads! (Why?)

Kalo berita nya tidak lengkap buka link di samping buat lihat berita lengkap nya http://www.tribunnews.com/regional/2018/08/29/sekda-subang-akui-terima-uang-setiap-paraf-perizinan-lokasi-pendirian-pabrik

Putus, Ini 5 Kenangan Anya Geraldine dan Bio One Saat Pacaran, Mulai Tato Couple Hingga Kalung Mahal

TRIBUNNEWS.COM - Kisah cinta selebgram Anya Geraldine lagi-lagi harus kandas di tengah jalan.

Sebelumnya, Anya diketahui berpacaran dengan pria bernama Okky selama bertahun-tahun.

Bahkan, Anya Geraldine sempat memberi hadiah mobil mewah untuk ulang tahun Okky.

Setelah keduanya putus, Anya kembali menjalin kasih dengan aktor muda Bio One.

Anya dan Bio One mengunggah foto mereka pada 28 April 2018 di Instagram untuk mengumumkan hubungan.

Namun, selang 4 bulan kemudian keduanya tampaknya memutuskan untuk putus.

Hal tersebut diketahui dari postingan akun Instagram masing-masing, 27 Agustus 2018.

Anya Geraldine dan Bio One mengunggah foto mereka sambil menyisipkan kata perpisahan di caption.

Selama 4 bulan berpacaran, telah banyak kenangan yang mereka lalui.

 

Baca selengkapnya>>>>>>

Let's block ads! (Why?)

Kalo berita nya tidak lengkap buka link di samping buat lihat berita lengkap nya http://www.tribunnews.com/seleb/2018/08/29/putus-ini-5-kenangan-anya-geraldine-bio-one-saat-pacaran-mulai-tato-couple-hingga-kalung-mahal

Update Sementara Klasemen Asian Games 2018, Indonesia Bertahan di Posisi Lima Besar

TRIBUNNEWS.COM - Hingga kini, Rabu (29/8/2018) pukul 16.25 WIB, kontingen Indonesia masih terus bertahan di posisi lima besar Klasemen Sementara Asian Games 2018.

Meski tinggal beberapa hari lagi, Indonesia terus menambah pundi-pundi medalinya pada ajang pesta olahraga terbesar se-Asia ini.

Kontingen Indonesia terus menambah medali dari berbagai cabang olahraga (cabor) seperti Skateboard, Soft Tennis, dan juga Pencak Silat.

 Para Pemain Manchester United Mulai Heboh Bicarakan Pergantian Jose Mourinho dengan Zinedine Zidane

Hal ini diketahui dari unggahan Menteri Pemuda dan Olahraga, Imam Nahrawi yang terus mengumumkan perolehan medali kontingen Indonesia melalui akun Instagram-nya, @nahrawi_imam.

Hari ini, tiga medali emas sekaligus dipersembahkan oleh cabor Pencak Silat dari nomor Men's Single oleh Sugianto, nomor Women's Double oleh Ayu Sidan Wilantari dan Ni Made Dwiyanti, dan juga nomor Women's Team oleh Pramudita Yuristya, Gina Tri Lestari, dan Lutfi Nurhasanah.

BACA ARTIKEL SELENGKAPNYA DI SINI >>>

Let's block ads! (Why?)

Kalo berita nya tidak lengkap buka link di samping buat lihat berita lengkap nya http://www.tribunnews.com/pestaasia/2018/08/29/update-sementara-klasemen-asian-games-2018-indonesia-bertahan-di-posisi-lima-besar

Mengaku Jadi Polisi, Adi Curi Ponsel Penumpang Angkot

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Seorang pemuda bernama Adi Saputra (31), ditangkap usai merampas ponsel milik MA di Pademangan, Jakarta Utara.

Saat melancarkan aksinya, pelaku berpura-pura menjadi polisi untuk menggeledah tas milik korban.

Baca: Pertunjukan Musikal MAMMA MIA! Tampil di Teater Jakarta TIM

Kanit Reskrim Polsek Pademangan Ajun Komisaris Made Oka mengatakan, peristiwa itu terjadi di Jalan Mangga Dua Raya tepatnya di depan Grand Boutique, Pademangan, Jakarta Utara, Senin (27/8/2018) pukul 21.30 WIB.

Awalnya pelaku menumpang angkot yang didalamnya ada sejumlah penumpang yang masih bocah.

Tidak lama berselang, Adi yang mengaku sebagai polisi itu menyuruh penumpang untuk turun dan menggeledahnya.

"Jadi pelaku berpura-pura sebagai anggota polisi lalu menyuruh korban turun dari angkot. Setelahnya pelaku langsung menggeledah dan mengambil barang berharga milik para korban," kata Oka, Rabu (29/8/2018).

Namun demikian ketika beraksi, pelaku tidak memakai atribut Polisi.

"Pelaku pakai baju biasa aja, cuma karena para penumpangnya masih bocah, jadi mereka nurut-nurut saja," kata Oka.

Oka memastikan tidak ada keterlibatan sopir angkot dalam peristiwa tersebut.

Pasalnya dalam setiap menjalankan aksinya, pelaku melakukan secara acak tergantung situasi di lapangan.

"Pelaku ini sudah beberapa kali beraksi. Setiap kali beraksi, pelaku memilih secara acak atau random angkot yang akan ditumpanginya," kata Okta.

Akibat dari aksi kejahatan pelaku, total kerugian korban ditaksir Rp 4,7 juta yakni tiga unit ponsel yakni Asus Zenfone, Samsung Galaxy J2, dan Xiaomi 4A.

Adapun barang bukti yang disita dari pelaku yakni satu unit sepeda motor Honda Supra X bernopol B 6101 TNX dan satu buah kardus ponsel Asus Zenfone.

Pelaku dijerat Pasal 363 KUHP tentang pencurian dengan pemberatan dengan ancaman hukumannya lima tahun penjara.

Let's block ads! (Why?)

Kalo berita nya tidak lengkap buka link di samping buat lihat berita lengkap nya http://www.tribunnews.com/metropolitan/2018/08/29/mengaku-jadi-polisi-adi-curi-ponsel-penumpang-angkot

Generasi Baru Nissan Juke Lagi Disiapkan, Desain Ubah Total?

TRIBUNNEWS.COM - Sejak awal kemunculan Nissan Juke hingga saat ini pihak Nissan belum pernah merombak Juke secara besar-besaran.

Nah, siapa yang menduga ternyata akhirnya tersiar kabar Nissan bakal merlakukan ubahan besar-besaran terhadap Juke yang selama ini beredar.

Seperti dikatakan oleh Alfonso Albaisa selaku kepala desainer Nissan global, kalau Nissan Juke baru sedang disiapkan.

"Tidak akan terlihat terlalu mirip dengan versi pertama," Kata Alfonso Albaisan dikutip dari Caradvice.com.

Meski begitu, dikatakan juga kalau desain Juke baru nanti tetap akan punya sesuatu yang khas.

Generasi baru Nissan Juke ini dinyatakan akan memakai basis dari V platform, yang saat ini sudah dipakai oleh Renault Captur dan Nissan Micra.

Baca: Belum Sempat Layani Pria Hidung Belang, Lima PSK Ini Diamankan Polisi

Soal kapan munculnya, Paris Motor Show pada Oktober mendatang diperkirakan bakal jadi tempat Nissan Juke baru diperlihatkan.

Sedangkan untuk penujalannya di pasar Eropa akan dimulai pada awal tahun 2019.

Sebelumnya, Nissan memang pernah memamerkan Nissan Juke baru di Geneva Motor Show pada Maret silam.

Namun begitu, Juke yang dibawa saat itu tampak serupa dengan Nissan Juke yang selama ini beredar.

Hanya ada sedikit ubahan pada detilnya seperti warna krom di area gril nya menjadi sedikit berwarna gelap.

Selain itu, lampu sein pada kaca spion menggunakan mika yang berwarna gelap.

Juke yang dibawa saat itu hanya memainkan perpaduan warna saja.

Berita ini sudah tayang di gridoto berjudul Nissan Juke Baru Akan Benar-Benar Berubah, Tapi Disebut Masih Ada Yang Khas

Let's block ads! (Why?)

Kalo berita nya tidak lengkap buka link di samping buat lihat berita lengkap nya http://www.tribunnews.com/otomotif/2018/08/29/generasi-baru-nissan-juke-lagi-disiapkan-desain-ubah-total

Ditonton 42 Juta Orang, Ini Sosok Pencipta Lagu 'Meraih Bintang' Via Vallen Dicover 6 Bahasa

TRIBUNNEWS.COM -- Pencipta lagu theme song Asian Games 2018 'Meraih Bintang' yang dinyanyikan Via Vallen belum banyak mendapat sorotan.

Padahal, lagu 'Meraih Bintang' ini pertama kali diunggah di akun Youtube pada 30 Juni 2018 sudah sukses merebut 42 juta lebih viewers.

Tak hanya viewers, ada 495 ribu pun menyukai video klip lagu 'Meraih Bintang' Via Vallen di Youtube.

Tak hanya itu, lagu 'Meraih Bintang' atau 'Reach for The Stars' ini juga banyak dicover oleh Youtubers dari berbagai dunia.

Lihat saja ada 6 coveran lagu 'Meraih Bintang' Via Vallen yang terdiri dari berbagi bahasa.

Ada bahasa Arab, India, Korea Selatan, Jepang, Thailand, hingga China Mandarin.

Selain musiknya yang ear catching, suara Via Vallen yang memang merdu, ternyata lirik lagu 'Meraih Bintang' ini pun tersimpan banyak makna mendalam.

Baca selengkapnya disini ====>>>

Let's block ads! (Why?)

Kalo berita nya tidak lengkap buka link di samping buat lihat berita lengkap nya http://www.tribunnews.com/pestaasia/2018/08/29/ditonton-42-juta-orang-ini-sosok-pencipta-lagu-meraih-bintang-via-vallen-dicover-6-bahasa

Timnas U-16 Indonesia Terbang ke Malaysia Lebih Awal untuk Persiapan Piala Asia

TRIBUNNEWS.COM - Sekretaris Jenderal PSSI Ratu Tisha Destria mengatakan Timnas U-16 Indonesia dijadwalkan berangkat ke Kuala Lumpur, Malaysia, Rabu (29/8/2018).

Pasukan Fakhri Husaini itu berangkat ke Malaysia lebih dini untuk menyesuaikan diri dengan atmosfer dan suasana di sana menjelang duel di Piala Asia U-16 2018.

Piala Asia U-16 2018 baru digelar pada 20 September sampai 7 Oktober 2018.

Tim berjuluk Garuda Asia itu tergabung dalam Grup C bersama Iran, India, dan Vietnam.

David Maulana dkk berangkat ke Malaysia setelah menjalani rangkaian pemusatan latihan di Medan, Sumatera Utara, belum lama ini.

PSSI memang meminta agar Timnas U-16 Indonesia bisa lebih datang cepat waktu ke Negeri Jiran.

BACA SELENGKAPNYA DI SINI

Let's block ads! (Why?)

Kalo berita nya tidak lengkap buka link di samping buat lihat berita lengkap nya http://www.tribunnews.com/superskor/2018/08/29/timnas-u-16-indonesia-terbang-ke-malaysia-lebih-awal-untuk-persiapan-piala-asia

Jangan Berharap Terlalu Tinggi, 6 Destinasi Terkenal Ini Ternyata Tak Seindah yang Ada di Instagram

(TribunTravel.com/sri juliati)

TRIBUNTRAVEL.COM - Traveling telah menjadi gaya hidup, terutama di kalangan milenial.

Tak hanya menikmati keindahan alam di Tanah Air, turis Indonesia mulai melirik destinasi di luar negeri.

Singapura, Malaysia, Jepang, Korea Selatan, dan negara-negara di Eropa masih menjadi destinasi utama para turis.

Minat untuk menyambangi destinasi di luar negeri itu juga dipengaruhi dengan beredar-nya foto-foto nan Instagenik di media sosial.

Nah, yang patut kamu ketahui, jangan langsung percaya begitu saja.

Siapa tahu, foto-foto itu hanyalah hasil editan dengan menambahkan atau menghilangkan obyek yang 'mengganggu' hasil potret tersebut.

Jangan sampai begitu sampai di destinasi wisata, ternyata lanskap aslinya tak sebagus yang ada di foto.

TribunTravel.com telah merangkum dari laman Bright Side, sederet tempat yang ternyata tidak seindah yang dibayangkan.

Mana saja?

1. Patung Kristus Penebus, Rio de Janeiro

brightside.me
brightside.me

BACA SELENGKAPNYA >>>

Let's block ads! (Why?)

Kalo berita nya tidak lengkap buka link di samping buat lihat berita lengkap nya http://www.tribunnews.com/travel/2018/08/29/jangan-berharap-terlalu-tinggi-6-destinasi-terkenal-ini-ternyata-tak-seindah-yang-ada-di-instagram

Raih Medali Emas, Sugianto Mau Sumbangkan Bonus Buat Pembangunan Masjid

Laporan wartawan tribunnews.com, Wahyu Firmansyah

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Atlet pencak silat Indonesia, Sugianto berhasil menambah medali emas dari cabang olahraga pencak silat hingga saat ini pencak silat sudah menyumbangkan 11 medali emas dan 1 medali perunggu.

Atas raihan ini Sugianto dijanjikan mendapatkan bonus dari Menteri pemuda dan olahraga, Imam Nahrawi senilai Rp 1,5 Miliar.

Sugianto mengatakan bonus itu nantinya digunakan untuk menyumbang pembangunan masjid di daerah Indramayu.

Ia menceritakan pernah berwisata rohani dan melihat pembangunan masjid yang mencapai 7 lantai dan cukup luas.

"Bonus ada untuk bantuan sosial, bangun masjid, ada menyumbang di Indramayu, kita bangun masjid yang akan jadi suatu peradaban. Masjidnya sangat besar, saya ikut menyumbang di sana dan saya yakin ini masjid jadi monumen dan ikon bahwa Indonesia mayoritas muslim dan ini masjid terbesar, mungkin se-dunia," ujar Sugianto di Padepokan Pencak Silat, TMII, Jakarta, Rabu (29/8/2018).

Pembangunan masjid Rahmatan Lil Alamin yang akan menjadi masjid yang cukup besar ini tengah memasuki proses finishing.

"Lagi pembangunan dan kita sudah tinggal 3-4 tahun lagi finishing," katanya.

Sugianto akan menyumbangkan 50 persen dari bonus yang didapatkannya untuk pembangunan masjid tersebut.

"Kalau presentase (sumbangan) sekitar 30-50 persen dari bonus," katanya.

Penulis: wahyu firmansyah

Editor: Hasiolan Eko P Gultom

Let's block ads! (Why?)

Kalo berita nya tidak lengkap buka link di samping buat lihat berita lengkap nya http://www.tribunnews.com/pestaasia/2018/08/29/raih-medali-emas-sugianto-mau-sumbangkan-bonus-buat-pembangunan-masjid

Selandia Baru Larang Impor Buah Labu-labuan dari Australia

Selandia Baru memutuskan untuk melarang impor buah labu-labuan dari Australia untuk sementara waktu, kecuali yang berasal dari Queensland, setelah ditemukannya virus tanaman dalam pengapalan buah semangka dari Australia.

Buah labu-labuan atau dalam bahasa Inggris cucurbit meliput buah seperti semangka, zucchini, timun, dan labu.

Pihak berwenang Selandia Baru mengukuhkan ditemukannya virus Cucumber Green Mottle Mosaic Virus (CGMMV) dalam pengiriman semangka dari Northern Territory dua minggu lalu, dan menerapkan larangan impor mulai tanggal 20 Agustus.

CGMMV adalah virus yang hidup di tanaman labu-labuan namun tidak berbahaya bagi manusia.

Virus tersebut pertama kali dideteksi di kawasan Katherine di Northern Territory di tahun 2014, yang hampir saja menghancurkan industri semangka bernilai $ 60 juta, dan sejak itu sudah juga ditemukan di pertanian di Queensland dan Australia Barat.

Dianne Fullelove dari Asosiasi Melon Australia mengatakan buah yang terkena virus di Selandia Baru tersebut berasal dari pertanian di Northern Territory yang juga memiliki CGMMV di tahun 2014.

"Virus ini sudah sekali diberantas dari tanah ketika sudah berada di dalam kawasan pertanian jadi menyedihkan bahwa pertanian itu masih memiliki virus tersebut." kata Fullelove.

Mulai hari Rabu buah-buahan dari Queensland, yang sudah dinyatakan bebas dari virus diijinkan masuk kembali ke Selandia Baru.

Fullelove mengatakan Kementerian Industri Utama Selandia Baru setuju dengan pengecekan biosekuritas yang dilakukan Australia.

Let's block ads! (Why?)

Kalo berita nya tidak lengkap buka link di samping buat lihat berita lengkap nya http://www.tribunnews.com/australia-plus/2018/08/29/selandia-baru-larang-impor-buah-labu-labuan-dari-australia

Tuesday, August 28, 2018

6 Nama Calon Wagub DKI Pengganti Sandiaga dari PKS

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Yanuar Nurcholis Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Penasihat Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) DPRD DKI Jakarta Triwisaksana (Sani) menyebut saat ini sudah ada enam calon wakil gubernur DKI Jakarta pengganti Sandiaga Uno yang diusulkan ke DPP PKS.

Baca: Lihat Ria Ricis Naik ke Atap Mobil Lamborghininya, Raffi Ahmad: Gue Nggak Bisa Marahin!

"Pertama Mardani, kedua Aher (Ahmad Heryawan), ketiga Pak Syaikhu, keempat Pak Nurmansah lubis, kelima saya merekomendasikan Pak Sakhir Ketua DPW sama Pak Suhaimi ketua fraksi," ujar Sani, saat dihubungi wartawan, Selasa (28/8/2018).

Dari keenam calon tersebut, nantinya akan dipilih berdasarkan kriteria yang telah ditetapkan oleh PKS, salah satu kriterianya ialah sosok tersebut haruslah dekat dengan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

"Kriterianya orangnya jago, dekat dengan Pak Anies, kedua juga bisa komunikasi dengan DPRD dengan mitra yang lain, ketiga bisa mengelola birokrasi pemerintahan kira-kira itu," ujar Sani.

Sani pun berharap kursi DKI 2 dapat terisi setidaknya saat pembahasan APBD-Perubahan 2018. Dimana prmbahasan tersebut harus selesai pada akhir tahun ini.

"Saya juga sudah menyampaikan kalau bisa sih sudah ada wagub yang definitif pada saat pembahasan anggaran 2019. Jadi pak gub jangan jomblo kelamaan," ucap Sani.

Let's block ads! (Why?)

Kalo berita nya tidak lengkap buka link di samping buat lihat berita lengkap nya http://www.tribunnews.com/metropolitan/2018/08/28/6-nama-calon-wagub-dki-pengganti-sandiaga-dari-pks

Bertatapan Mata dengan Jonatan Christie, Wandha Dwiutari: Bikin Gagal Fokus Wawancara Gak Sih?

TRIBUNNEWS.COM - Presenter cantik, Wandha Dwiutari merasakan kharisma Jonatan Christie yang baru saja meraih emas di Asian Games 2018.

Jonatan Christie  meraih medali emas setelah mengalahkan wakil China Taipei, Chou Tien Chen di laga final, Selasa (28/8/2018)

Pebulu tangkis yang akrab disapa Jojo itu menang dalam pertarungan rubber game dengan skor 21-18, 20-22, 21-15.

Kemenangan itu mendatangkan medali emas ke-23 bagi Indonesia di ajang Asian Games 2018.

Wandha Dwiutari pernah merasakan sensasi melakukan wawancara dengan Jonatan Christie.

Presenter cantik itu pun mengungkapkan perasaannya melalui media sosial Instagram.

 

"Bikin gagal fokus wawancara ga sih, kalo tatapannya Jojo begini, eak! @jonatanchristieofficial," tulis Wandha Dwiutari.

Pesona Jonatan Christie memang mampu buat banyak kaum wanita terpesona.

Jojo bahkan berhasil membuat heboh media sosial setelah melakukan selebrasi lepas baju usai pertandingan.

Rupanya hati Wandha Dwiutari juga bergetar ketika merasakan tatapan maut atlet berusia 20 tahun tersebut.

Editor: Hasiolan Eko P Gultom

Let's block ads! (Why?)

Kalo berita nya tidak lengkap buka link di samping buat lihat berita lengkap nya http://www.tribunnews.com/pestaasia/2018/08/28/bertatapan-mata-dengan-jonatan-christie-wandha-dwiutari-bikin-gagal-fokus-wawancara-gak-sih

Honor Siapkan Kejutan Lagi, Rilis Smartphone Honor 9i untuk Pasar Indonesia

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Produsen smartphone Honor akan kembali membuat kejutan dengan menghadirkan produk smartphone terbaru Hono 9i untuk pasar Indonesia.

Smartphone ini cocok digunakan oleh para pecinta selfie atau mereka yang gemar memotret, tapi menginginkan harga produk yang masuk akal alias terjangkau kantong.

James Yang, Presiden Honor Indonesia, dalam obrolan di Jakarta, hari ini, Selasa (28/8/2018) menyatakan, Honor 9i akan menyasar mereka yang masih sensitif pada harga namun menginginkan smartphone dengan fitur mumpuni.

Dia menyebutkan, Honor 9i akan rilis dalam waktu dekat, namun dia belum menyebutkan tanggal pastinya.

James Yang juga menyatakan, Honor 9i menjadi satu dari beberapa smartphone dari Honor yang akan rilis di pasar Indonesia di paruh kedua tahun 2018 ini.

"Kami berjanji akan memberikan lebih banyak kejutan bagi para konsumen," ungkap James Yang.

Wah, penasaran ya?

Yang pasti, salah satu bocoran dari smartphone Honor 9i yang akan rilis lebih dulu ini adalah kemampuannya dalam memotret objek dengan fitur bokeh-nya yang membuat hasil memotret layaknya jepretan kamera DSLR. 

Ini berkat kamera ganda di belakangnya berkekuatan 13 megapiksel plus 2 megapiksel.

Kekuatan efek bokehnya terletak pada teknologi fokus yang lebih cepat yang disebut dengan Phase Detection Auto Focus (PDAF).

Sementara, untuk kebutuhan selfie, wifie dan sejenisnya, Honor 9i dipersenjatai kamera berkekuatan 16 megapiksel. Asyik bukan?

Baca: Vespa Kenalkan Primavera Yacht Club Versi 150 CC, Harga Jualnya Rp 42 Juta

Honor 9i bekerja dengan sistem operasi Android 8.1 dengan EMUI 8.0.

Masih banyak fitur unggulan dan menarik yang tersemat di smartphone ini yang akan kami ulas nanti kelak saat smartphone ini resmi diluncurkan.

Misalnya, dukungannya untuk kebutuhan bermain game yang dijanjikan akan memberikan pengalaman yang menyenangkan.

Tunggu saja.

Let's block ads! (Why?)

Kalo berita nya tidak lengkap buka link di samping buat lihat berita lengkap nya http://www.tribunnews.com/techno/2018/08/28/honor-siapkan-kejutan-lagi-rilis-smartphone-honor-9i-untuk-pasar-indonesia

Sore Ini, Rupiah Ditutup Melemah ke Level Rp 14.626 per Dolar AS

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gerak kurs Rupiah terhadap dolar Amerika Serikat sore ini kembali melemah ke posisi Rp 14.626 per dolar AS.

Dengan demikian, pelemahan Rupiah sejak awal tahun tercatat sebesar 7,90 persen.

Sebelumnya, pada awal perdagangan, Selasa (28/8/2018), berdasarkan data Bloomberg, Rupiah dibuka menguat pada posisi Rp 14.607 per dolar AS.

Day range Rupiah berada pada kisaran Rp 14.607 hinga Rp 14.626 per dolar AS.

Sementara itu, Data Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) Bank Indonesia menunjukkan posisi kurs Rupiah hari ini melemah ke posisi Rp 14.614 per dolar AS dari posisi sebelumnya Rp 14.610 per dolar AS.

Let's block ads! (Why?)

Kalo berita nya tidak lengkap buka link di samping buat lihat berita lengkap nya http://www.tribunnews.com/bisnis/2018/08/28/sore-ini-rupiah-ditutup-melemah-ke-level-rp-14626-per-dolar-as

BMKG: Dua Gempa Besar yang Guncang NTT Tidak Berpotensi Tsunami

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gempa besar mengguncang kawasan Nusa Tenggara Timur (NTT) siang ini, Selasa (28/8).

Mengutip Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) gempa bermagnitudo 6,2 menggoyang kawasan Tenggara Kupang pada pukul 14:08.

Gempa susulan datang pukul 14:13 dengan kekuatan 5,8. Keduanya gempa ini memiliki kedalaman 10 kilometer. "Gempa ini tidak berpotensi tsunami," tulis BMKG.

Mengutip kontributor Kompas.com di Kupang, pusat gempa bumi berada pada 111 kilometer tenggara Kabupaten Kupang. Sampai saat ini, belum ada laporan terjadinya kerusakan akibat gempa bumi tersebut.

Kabar gempa besar ini memicu kekhawatiran, mengingat masyarakat masih berjuang memulihkan gempa Lombok, NTB yang masih berlangsung sejak awal Agustus.

Berita Ini Sudah Dipublikasikan di KONTAN, dengan judul: Dua gempa besar mengguncang NTT

Let's block ads! (Why?)

Kalo berita nya tidak lengkap buka link di samping buat lihat berita lengkap nya http://www.tribunnews.com/nasional/2018/08/28/bmkg-dua-gempa-besar-yang-guncang-ntt-tidak-berpotensi-tsunami

PSI Puji Keputusan Pengadilan Jambi Bebaskan Korban Pemerkosaan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Partai Solidaritas Indonesia (PSI) memuji keputusan Pengadilan Tinggi (PT) Jambi yang membebaskan seorang perempuan yang semula divonis penjara.

Perempuan itu divonis penjara karena menggugurkan kandungan, setelah ia hamil akibat diperkosa berkali-kali oleh kakaknya.

“Alhamdulillah, ini adalah keputusan yang sangat adil,” ujar juru bicara PSI untuk isu perempuan, Dara Adinda Kesuma Nasution, melalui keterangannya, di Pematang Siantar, Sumatera Utara, Selasa (28/8/2018).

WA (15 tahun) divonis penjara selama 6 bulan oleh Pengadilan Negeri (PN) Muara Bulian, Jambi, pada 19 Juli 2018, setelah dinyatakan bersalah karena melakukan aborsi kandungan akibat diperkosa oleh abangnya sendiri.

Putusan PN Muara Bulian itu menuai kecaman dari berbagai kalangan, termasuk dari PSI.

Pengadilan Tinggi Jambi pada Senin (27/8) menganulir keputusan itu. Majelis Hakim memutuskan untuk membebaskan WA, karena gadis itu melakukan aborsi dalam kondisi yang memaksa.

"Keputusan ini sangat sejalan dengan hati nurani dan nilai-nilai kemanusiaan. Menggugurkan kandungan yang terjadi akibat perkosaan tentu bukan kejahatan," kata Caleg untuk wilayah Sumatra Utara III itu.

Menurutnya, yang terpenting saat ini adalah memperhatikan nasib WA. Ia berharap putusan dari Pengadilan Tinggi Jambi mampu menguatkan WA, usai melewati masa kelam.

Pasca putusan bebas WA, Dara mendorong adanya langkah pemulihan trauma terhadapnya. Hal ini, kata dia, bisa terus menghantui dan mengganggu kehidupan yang bersangkutan, bila tidak ditangani dengan benar.

“Tentu sangat sulit untuk menjadi korban kejahatan seks berulangkali oleh keluarga sendiri, kemudian harus menggugurkan kandung dan dinyatakan bersalah oleh pengadilan,” tuturnya.

Yang tidak kalah penting, Dara mengatakan WA juga harus difasilitasi melanjutkan sekolahnya yang sempat tertinggal. Selain itu, harus mendapatkan kembali haknya untuk menempuh pendidikan.

“Belajar kembali ke sekolah dan bergaul lagi dengan teman-temannya mudah-mudahan ikut membantu WA mengembalikan kondisi WA sehingga ia bisa meraih cita-citanya,” katanya.

Lebih lanjut, ia juga mengingatkan pentingnya masyarakat memperhatikan kasus-kasus kekerasan terhadap perempuan. Data Pengurus Nasional Perhimpunan Keluarga Berencana Indonesia (PKBI) menyebut tren kekerasan terhadap perempuan dari tahun ke tahun terus meningkat.

Pada 2017, terdapat 350.472 kasus yang terdiri dari kekerasan fisik dan kekerasan seksual. Pada tahun yang sama Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) mencatat ada 116 kasus kekerasan seksual terhadap anak yang terjadi.

“Itu adalah kondisi yang harus kita lawan bersama. Kekerasan terhadap anak dan perempuan harus dihentikan,” ujarnya.

Let's block ads! (Why?)

Kalo berita nya tidak lengkap buka link di samping buat lihat berita lengkap nya http://www.tribunnews.com/nasional/2018/08/28/psi-puji-keputusan-pengadilan-jambi-bebaskan-korban-pemerkosaan

Berjuang di Asian Games, Anggota TNI Berhasil Sumbangkan Emas Untuk Indonesia

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Serda TNI Rifky Ardiansyah Arrosyid berhasil menyumbangkan emas dalam ajang Asian Games 2018 cabang olahraga karate kelas 60 kg pria yang digelar di Jakarta Convention Center, Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (26/8/2018).

Lelaki asal Surabaya, Jawa Timur itu berhasil mengalahkan lawannya, atlet karate Iran, Amir Mahdi Zadeh, dengan skor 9-7 di babak final.

Baca: BTN Siap Kucurkan Kredit Rp 1 Triliun ke Angkasa Pura II

Dalam pertandingan terus, keduanya tampil sangat hati-hati, sehingga wasit memberikan peringatan kepada keduanya untuk saling menyerang.

Rifky mengambil serangan awal dengan melancarkan pukulan lurus ke arah kepala atlet karate asal negeri para Mullah tersebut.

Pertandingan sengit terjadi ketika keduanya mendapatkan poin sama 7-7.

Rifky berhasil memimpin poin, dari sebuah pukulan serangan balik yang tak diduga Amir Mahdi Zadeh dan mendapatkan satu poin tambahan menjadi 8-7.

Unggul satu angka tak membuat Rifky puas, Rifky terus melancarkan serangan bertubi-tubi, walau para penonton menyuarakan untuk bertahan.

Serangan tersebut berbuah poin satu dan mengubah kedudukan skor 9-7, skor tersebut bertahan hingga akhir pertandingan.

Dengan hasil tersebut, Rifky merasa bersyukur dan berterimakasih kepada Tuhan Yang Maha Esa dan para tim karate Indonesia.

Baca: Volume Kubah Lava Baru Gunung Merapi Terus Bertambah

"Saya bersyukur kepada Tuhan, karena telah mengabulkan doa saya untuk jadi juara. Saya juga berterimakasih kepada tim karate, terutama, para pengurus Forki," kata Rifky Ardiansyah Arrosyid.

Sebagaimana diketahui, Rifky Ardiansyah Arrosyid merupakan anggota TNI AD, Kodam V Brawijaya.

Ia bertugas sehari-hari di pusat jasmani Kodam V Brawijaya.(*)

Let's block ads! (Why?)

Kalo berita nya tidak lengkap buka link di samping buat lihat berita lengkap nya http://www.tribunnews.com/pestaasia/2018/08/28/berjuang-di-asian-games-anggota-tni-berhasil-sumbangkan-emas-untuk-indonesia

Monday, August 27, 2018

Selebgram Anya Geraldine dan Bio One Putus, Keduanya Kompak Tulis Caption Patah Hati di Instagram

TRIBUNNEWS.COM - Kabar sedih datang dari pasangan Anya Geraldine dan Juan Bione Subiantoro atau akrab disapa Bio One.

Jalinan asmara kedua insan tersebut harus kandas di tengah jalan setelah menjalin hubungan selama beberapa bulan.

Hal ini diketahui dari akun Instagram keduanya (@anyageraldine dan @biooone), pada Senin (27/8/2018).

BACA: Saksi Ahli Absen, Ahmad Dhani Diberi Kesempatan Siapkan Saksi Meringankan

Pasangan yang terpaut jarak usia tiga tahun ini kemudian mengunggah sebuah foto serta ungkapan patah hati mereka.

Meskipun hubungan mereka kandas di tengah jalan, keduanya terlihat tak menyesali jalinan yang pernah ada di antara mereka.

Bio bahkan mengucapkan terimakasih kepada Anya dan menyebutkan bahwa perjalanan cinta mereka adalah pengalaman luar biasa.

BACA SELENGKAPNYA>>>

Let's block ads! (Why?)

Kalo berita nya tidak lengkap buka link di samping buat lihat berita lengkap nya http://www.tribunnews.com/seleb/2018/08/27/selebgram-anya-geraldine-dan-bio-one-putus-keduanya-kompak-tulis-caption-patah-hati-di-instagram

Ternyata Bukan Hujan, Ini Penyebab MotoGP Inggris Dibatalkan

TRIBUNNEWS.COM - Race Director MotoGP, Mike Webb, mengungkapkan pihak yang patut disalahkan soal pembatalan balapan MotoGP Inggris 2018 akhir pekan lalu.

Seperti diberitakan BolaSport.com sebelumnya, balapan MotoGP Inggris yang semula digelar pada Minggu (26/8/2018) secara resmi dibatalkan.

Pembatalan itu dilakukan karena Sirkuit Silverstone, Inggris, tidak memungkinkan untuk menggelar balapan karena hujan deras.

Salah satu penyebabnya yakni permukaan baru lintasan Silverstone membuat penyerapan air tidak maksimal. BACA SELENGKAPNYA DI SINI

Let's block ads! (Why?)

Kalo berita nya tidak lengkap buka link di samping buat lihat berita lengkap nya http://www.tribunnews.com/sport/2018/08/27/ternyata-bukan-hujan-ini-penyebab-motogp-inggris-dibatalkan

Najwa Shihab Terciduk Naik Ojek, Ini yang Bikin Abang Driver 'Menang Banyak'

TRIBUNNEWS.COM -  Presenter kondang Najwa Shihab terciduk naik ojek online.

Foto viralnya menyebar ke media sosial.  

Najwa Shihab sendiri menyadari hal itu dan mereposting foto dia naik ojek.

Tapi ada satu hal yang bikin banyak orang pada si abang driver.

Bukan karena ditumpangi orang tenar, ini yang bikin si abang driver 'menang banyak.' 

Mengapa?  Baca Selengkapnya di sini >>>

Let's block ads! (Why?)

Kalo berita nya tidak lengkap buka link di samping buat lihat berita lengkap nya http://www.tribunnews.com/lifestyle/2018/08/27/najwa-shihab-terciduk-naik-ojek-ini-yang-bikin-abang-driver-menang-banyak

Tanggapan Ahmad Dhani Soal Sindiran Wanda Hamidah

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ria Anatasia

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ahmad Dhani membalas sindiran Wanda Hamidah terkait penghadangannya di Surabaya, akhir pekan lalu.

Pentolan Dewa 19 itu tak ingin berkomentar banyak soal pernyataan mantan anggota DPRD DKI itu. Menurutnya, Wandah tak paham betul apa yang sebenarnya terjadi.

"Kalau saya komentari sesuatu yang paham, kalau yang enggak paham kadang saya capek juga jelasinnya," ucap Dhani saat di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin (27/8/2018).

Mantan suami Maia Estianty itu tampak santai saat ditanyakan perkara Wandah menyebutnya wahabi dan penyebar kebencian.

Ia kemudian membalas pernyataan itu sebagai hal yang tak pintar.

"Kecuali wartawan tanya apa itu Wahabi. Kan lucu menurut saya itu statement dungu. Dungu artinya tidak sesuai nalar dan logika," tandasnya.

Sebelumnya, kunjungan Ahmad Dhani ke Surabaya ramai diperbicangkan setelah masyarakat unjuk rasa untuk menghadangnya hadir di acara deklarasi gerakan #2019GantiPresiden.

Wahdah Hamidah mengunggah di instagram stories yang berindikasi ditujukan ke Ahmad Dhani dengan sebutan laskar cinta . Wanda menyebut objek tersebut sebagai wahabi dan penebar kebencian.(*)

Let's block ads! (Why?)

Kalo berita nya tidak lengkap buka link di samping buat lihat berita lengkap nya http://www.tribunnews.com/seleb/2018/08/27/tanggapan-ahmad-dhani-soal-sindiran-wanda-hamidah

Bawa Pulang Medali Emas, Tim Silat Beregu Putra Indonesia Raih 465 Poin

Laporan wartawan tribunnews.com, Wahyu Firmansyah

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tim pencak silat seni beregu putra mempersembahkan medali emas ke 15 bagi Indonesia di Asian Games 2018. 

Tim beregu putra Indonesia yang terdiri dari Nunu Nugraha, Asep Yuldan Sani, dan Anggi Faisal Mubarok tampil dalam pertandingan yang digelar di Padepokan Pencak Silat, Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta Timur, Senin (27/8/2018).

Baca: Pencak Silat Sumbang Emas ke 15 buat Indonesia

Menggunakan pakaian Silat dengan tulisan Indonesia yang berwarna merah dan putih dibagian belakang menampilkan gerakan yang seragam.

Sorak-sorak penonton yang hadir di Padepokan Pencak Silat, Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta Timur, menambah semangat parah pesilat yang sedang bertanding.

Gerakan dari mulai tendangan, pukulan hingga gerakan lain dilakukan secara bersamaan oleh Nugraha, Asep, dan Anggi.

Sementara medali perak diraih oleh pesilat Vietnam Tien Dung Vu, Xuan Thanh Nguyen, Van Nam Luu meraih skor 450.

Baca: Rio Dewanto Mengaku Sudah Dua Bulan Tak Tinggal Seatap dengan Atiqah Hasiholan, Ada Apa?

Dan untuk medali perunggu diraih oleh Pesilat Thailand Fadil Dama, Masofee Wani, Islamee Wani meraih skor 448.

Berikut total skor dari juri pada kategori beregu putra :

1. Pesilat Indonesia Nunu Nugraha, Asep Yuldan Sani, dan Anggi Faisal Mubarok meraih skor 465.

Let's block ads! (Why?)

Kalo berita nya tidak lengkap buka link di samping buat lihat berita lengkap nya http://www.tribunnews.com/pestaasia/2018/08/27/bawa-pulang-medali-emas-tim-silat-beregu-putra-indonesia-raih-465-poin

Sunday, August 26, 2018

RdanD: Senjata Utama Perusahaan Smartphone Hadirkan Produk Masa Depan

TRIBUNNEWS.COM – Pernahkah kamu merasa takjub akan teknologi smartphone yang kian hari makin terasa cepat dan selalu menghadirkan inovasi yang mencenangkan?

Dibalik itu semua, ternyata ada satu tim yang bisa dibilang memiliki jasa besar. Itu adalah tim Research and Development atau yang sering disingkat R&D.

R&D sendiri merupakan divisi dalam suatu perusahaan yang berhubungan erat dengan inovasi dan pengembangan suatu produk.

Singkatnya, pekerjaan divisi ini melakukan serangkaian penelitian dan percobaan untuk meningkatkan produk yang sudah ada, bahkan bisa mengembangkan sebuah produk baru.

Dilansir dari  insvestopedia.com, ternyata keberhasilan tim R&D sangatlah berpengaruh dengan tingkat pertumbuhan perusahaan yang mereka alami.

Oleh sebab itulah, banyak perusahaan yang mengaku menghabiskan banyak uang mereka untuk divisi yang satu ini.

Hal yang sama juga dialami oleh Vivo Smartphone. Berkat divisi R&D yang mereka miliki, Vivo pada tahun 2012 mampu meluncurkan produk Vivo X1 yang berhasil mengimplementasikan teknologi chipset Hi-Fi independent pertama dalam smartphone.

Dalam perjalanannya pun, setiap tahunnya, berkat divisi R&D yang mereka miliki Vivo mampu menampilkan teknologi canggih dan terkini yang semuanya didasari oleh kebutuhan user mereka dalam menggunakan smartphone.

Tak hanya sampai disitu saja, pada tahun 2018 ini, Vivo juga telah meluncurkan Vivo NEX yang menampilkan Ultra Full Screen dengan Jovi (AI) Artificial Intelligence Voice Assistant.

Bahkan menurut kabar yang beredar Vivo rencananya akan meluncurkan produk terbaru dengan inovasi tercanggih.

Dilansir dari media sosial Vivo, sepertinya Vivo akan meluncurkan produk terbarunya dalam waktu terdekat yang ternyata diberi nama Vivo V11 Pro.

vivo

Demi memuaskan masyarakat Indonesia yang penasaran akan produk ini, lewat akun instagramnya pun Vivo memberikan banyak informasi akan Vivo V11 Pro.

Bahkan, sembari menunggu produk resmi bertema Unlock Your Future ini, bagi user yang sudah tidak sabar, pihak Vivo mengungkapkan bahwa mereka memberikan kuis berhadiah menarik yang informasinya didapatkan pada situs ini.

Let's block ads! (Why?)

Kalo berita nya tidak lengkap buka link di samping buat lihat berita lengkap nya http://www.tribunnews.com/techno/2018/08/26/rd-senjata-utama-perusahaan-smartphone-hadirkan-produk-masa-depan

Seorang Anggota Polisi di Aceh Utara Tewas Dibunuh, Polisi Ungkap Sosok Pelaku

TRIBUN-VIDEO.COM - Seorang anggota polisi di Polres Aceh Utara, Brigadir Faisal ditemukan tewas di sekitar kawasan Pantai Bantayan, Seunuddon, Aceh Utara, Sabtu (25/8/2018).

Tribun-Video.com melansir Serambinews.com, Minggu (26/8/2018), ada beberapa luka tusuk di tubuh korban.

Selain itu, korban juga mengalami luka di bagian mata, perut, dan bahu.

Sementara pelaku diduga merupakan kelompok bersenjata api sebab sempat terjadi kontak tembak antara Brigadir Faisal dengan pelaku.

BACA DAN TONTON VIDEO SELENGKAPNYA DI SINI >>>

Let's block ads! (Why?)

Kalo berita nya tidak lengkap buka link di samping buat lihat berita lengkap nya http://www.tribunnews.com/regional/2018/08/26/seorang-anggota-polisi-di-aceh-utara-tewas-dibunuh-polisi-ungkap-sosok-pelaku

Erick Tohir dan Najwa Shihab Masuk dalam Bursa Ketua Tim Kampanye Nasional Jokowi-Ma'ruf

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Seno Tri Sulistiyono

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tim Kampanye Nasional (TKN) pasangan calon presiden dan wakil presiden Joko Widodo-Ma'ruf Amin turut membahas sosok Erick Tohir dan Najwa Shihab untuk menjadi ketua tim TKN.

Wakil Sekjen TKN Ahmad Rofiq mengatakan, Joko Widodo saat ini sedang fokus mencari profil anak muda yang memiliki prestasi yang masuk ke dunia milenial, mengingat pemilih dikalangan tersebut sangat besar.

Baca: Asian Games 2018: Indonesia rebut emas ke 11 lewat karateka Rifki Ardiansyah Arrosyid

"Banyak sekali (anak mudah) salah satunya itu, dua nama itu (Erick dan Najwa) yang coba diperbincangkan tetapi kan itu baru di kalangan koalisi," ujar Rofiq di Jakarta, Minggu (26/8/2018).

Meski sudah masuk ke dalam pembahasan TKN, kata Rofiq, kedua nama tersebut belum sampai diusulkan kepada Jokowi, mengingat koalisi hanya bersifat menjaring suara dari masyarakat.

Baca: Survei Alvara Research Centre: Jokowi Unggul di Pulau Jawa, Prabowo di Sumatera

"Harus diberikan kepercayaan diri bahwa dengan kekuatan tim yang Pak Jokowi miliki sekaligus apa yang Pak Jokowi kedepan tentu akan lebih banyak berkarya untuk kepentingan milenial," papar Rofiq yang juga menjabat sebagai Sekjen Perindo.

Diketahui, TKN capres Jokowi dan cawapres Ma'ruf Amin sudah ke Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Namun, posisi ketua tim belum diisi.

Let's block ads! (Why?)

Kalo berita nya tidak lengkap buka link di samping buat lihat berita lengkap nya http://www.tribunnews.com/pilpres-2019/2018/08/26/erick-tohir-dan-najwa-shihab-masuk-dalam-bursa-ketua-tim-kampanye-nasional-jokowi-maruf

Manfaatkan Momen Pilpres, Resto Telaga Rindu Karanganyar Dikunjungi Banyak Pembeli Bernama Widodo

(TribunSolo.com, Efrem Siregar)

TRIBUNNEWS.COM, KARANGANYAR - Satu promosi unik diberikan oleh resto Telaga Rindu di Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah, kepada konsumen.

Konsumen boleh memilih salah satu paket, memancing sepuasnya atau mendapat satu paket lengkap hidangan nasi lele dan teh.

Semua diberikan gratis.

Syaratnya, pelanggan itu harus bernama Widodo, atau Ma'aruf, atau Bowo, atau Sandi.

Nama-nama itu merujuk pada bakal calon Presiden-Wakil Presiden RI, Joko Widodo-Ma'aruf Amin dan Prabowo-Sandiaga Uno.

"Ini kan musim pilpres, saya otak atik yang kira-kira tema yang menarik apa." 

"Kalau saya memihak salah satu pasangan, tidak enak, " kata Heri Widodo, pemilik resto Telaga Rindu, Sabtu (25/8/2018).

"Akhirnya keempatnya saya masukkan," kata dia.

Sejak promo dibuka pertengahan Agustus 2018, menutut Heri, 35 orang mendapatkan promo tersebut.

Pelanggan pertama yang memanfaatkan promo ini adalah Widodo, seorang personil TNI.

Dan ternyata terungkap bahwa pelanggan dengan nama Widodo yang paling banyak mampir ke restonya.

HALAMAN BERIKUTNYA ===>

Let's block ads! (Why?)

Kalo berita nya tidak lengkap buka link di samping buat lihat berita lengkap nya http://www.tribunnews.com/regional/2018/08/26/manfaatkan-momen-pilpres-resto-telaga-rindu-karanganyar-dikunjungi-banyak-pembeli-bernama-widodo

Sederhana Namun Tetap Cantik, Intip Makeup Kimberly Ryder di Hari Pernikahannya

TRIBUNNEWS.COM - Minggu (26/8/2018), artis cantik Kimberly Ryder telah resmi disunting kekasihnya Edward Akbar.

Keduanya melangsungkan pernikahan di Masjid Jami Al Ihsan, Jalan Kerinci X Nomor 8, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Dilansir dari pantauan wartawan Grid.ID, pernikahan pemain film dan sinetron ini rupanya dilaksanakan secara tertutup.

Sebagaimana kita tahu, Kim menikah dengan kekasihnya, Edward setelah menjalani hubungan jarak jauh Jakarta-London.

Kisah cinta mereka akhirnya berakhir bahagia setelah Edward yang memiliki jarak usia cukup jauh dari Kim mengucapkan ijab kobul dengan lancar.

Dalam acara ini, penampilan Kim pastinya menjadi hal yang sangat dinanti.

Lanjut ke Halaman Berikutnya

Let's block ads! (Why?)

Kalo berita nya tidak lengkap buka link di samping buat lihat berita lengkap nya http://www.tribunnews.com/lifestyle/2018/08/26/sederhana-namun-tetap-cantik-intip-makeup-kimberly-ryder-di-hari-pernikahannya

Derap Milenial Upaya Sinergikan Relawan Jokowi-Ma'ruf

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - ‎Juru bicara Tim Kampanye Nasional (TKN) capres Joko Widodo dan cawapres Ma'ruf Amin, Aria Bima menyatakan acara Derap Milenial, merupakan upaya untuk menyatukan para relawan.

Derap Milenial merupakan singkatan dari Demokrasi Rakyat Para Milenial, digelar di kantor partai Perindo di Jalan Diponegoro, Jakarta, Minggu (26/8/2018).

‎"Ini bukan kampanye, ini yang datang relawan yang sudah mendukung Jokowi-Ma'ruf untuk mensolidkan dari aspek psikologisnya saja," ujar Aria.

Menurutnya, kegiatan ini penting untuk mensolidkan para relawan, dimana tingkatan para elite partai Koalisi Indonesia Kerja (KIK) sudah sering melakukan pertemuan, tetapi di bawahnya masih belum banyak.

"‎Kita mau senang-senang di sini, karena dari kemarin belum ada bentuk kumpul semacam ini, relawan kan belum pernah kumpul bareng, kegiatan ini sifatnya internal tidak ada gaya mengajak orang lain untuk dukungan," papar politisi PDI Perjuangan itu.

Sejumlah kegiatan dijalankan di acara Derap Milenial, seperti bernyanyi lagu-lagu nasional, tarian anak muda, hingga menyajikan berbagai UKM.

Let's block ads! (Why?)

Kalo berita nya tidak lengkap buka link di samping buat lihat berita lengkap nya http://www.tribunnews.com/pilpres-2019/2018/08/26/derap-milenial-upaya-sinergikan-relawan-jokowi-maruf

Saturday, August 25, 2018

Tak Diterima Massa di Pekanbaru, Neno Warisman Balik Jakarta

TRIBUNNEWS.COM, PEKANBARU - Setelah tertahan lebih kurang delapan jam di gerbang Bandara Sultan Syarif Kasim (SSK) II Pekanbaru, Riau, akhirnya Neno Warisman kembali ke Jakarta.

Informasi ini disampaikan GM PT Angkasa Pura Jaya Tahoma Sirait kepada wartawan, Sabtu (25/8/2018).

"Informasi bahwa Bu Neno W dan tiga orang rombongan sudah kembali terbang ke Jakarta malam ini naik Lion JT.297 dimana pesawatnya tadi take off pukul 22.30 WIB," kata Jaya.

Sementara itu, juga beredar video Neno Warisman di grup WhatsApp menyampaikan pesan soal kepulangan dirinya.

"Akhirnya, teman-teman semuanya saya mengajak kabinda untuk tidak kasar. Dan saya mau shalat dulu dua rakaat," ungkap Neno.

"Sebelumnya memang dilakukan pemulangan, dipulangkan. Dipaksa pulang tepatnya. Sekarang saya menuju ke dalam pesawat. Dan sekarang kita sudah mencoba untuk bertahan."

Sebelumnya, Neno Warisman datang ke Pekanbaru untuk menghadiri deklarasi #2019GantiPresiden, Minggu (25/8/2018).

Baca: Tetap Ingat Tiga Hal: Ini Pesan Wadir Kampanye Jokowi - Amin

Namun, kedatangan Neno dihadang sekelompok massa di gerbang Bandara SSK II Pekanbaru, Sabtu (25/8/2018) sekitar pukul 15.20 WIB.

Pengadangan yang dilakukan massa dengan cara memblokade jalan dekat gerbang bandara.

Bahkan massa juga membakar ban bekas di tengah jalan. Petugas gabungan dari kepolisian dan TNI melakukan pengamanan ketat terhadap Neno Warisman yang berada di dalam mobil warna putih. Kawasan gerbang pun dipasangi garis polisi.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Neno Warisman Kembali ke Jakarta Setelah Dihadang Sejumlah Massa di Pekanbaru".

Let's block ads! (Why?)

Kalo berita nya tidak lengkap buka link di samping buat lihat berita lengkap nya http://www.tribunnews.com/regional/2018/08/26/tak-diterima-massa-di-pekanbaru-neno-warisman-balik-jakarta

Fadli Zon Pertanyakan Alasan Polisi Menahan Mobil Neno: Itu Obyek Vital, Kok Bisa Masuk Demonstran?

TRIBUNNEWS.COM - Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Fadli Zon mempertanyakan alasan polisi menahan mobil Neno Warisman untuk keluar dari Bandara Sultan Syarif Kasim (SSK) II Pekanbaru, Riau, pada Sabtu (25/8/2018).

Dilansir TribunWow.com, hal ini seperti yang nampak pada laman Twitter, @fadlizon, yang mengunggah kicauannya di hari yang sama.

Fadli Zon mempertanyakan hal tersebut karena bandara adalah sebuah ruang publik dimana terdapat peraturan yang mengatur aksi para demonstran jika ingin berunjuk rasa disana.

 Neno Warisman Diadang Massa, Berikut Kronologi hingga Penjelasan sang Pengacara

Penolakan kedatangan Neno Warisman ke Pekanbaru Sabtu (25/8/2018)
Penolakan kedatangan Neno Warisman ke Pekanbaru Sabtu (25/8/2018) (TribunPekanbaru/Doddy Vladimir)

BACA ARTIKEL SELENGKAPNYA DI SINI >>>

Let's block ads! (Why?)

Kalo berita nya tidak lengkap buka link di samping buat lihat berita lengkap nya http://www.tribunnews.com/nasional/2018/08/25/fadli-zon-pertanyakan-alasan-polisi-menahan-mobil-neno-itu-obyek-vital-kok-bisa-masuk-demonstran